Saturday 20 March 2021

PERAYAAN PEKAN SUCI DI PAROKI ST IGNATIUS LOYOLA SEMPLAK TAHUN 2021

Perayaan Pekan Suci 2021 di Paroki St. Ignatius Loyola Semplak pada tahun ini diselenggarakan dengan tetap mengindahkan protocol kesehatan. Jadwal perayaan adalah sebagai berikut:

Misa Minggu Palma pk. 08.30

Misa Kamis Putih pk. 18.00

Ibadat Jum'at Agung pk. 15.00

Misa Vigili Paskah pk. 18.00

Misa Hari Raya Paskah pk. 08.30


Yang dapat mengikuti misa offline adalah umat Paroki St Ignatius Loyola yang berusia 15-60 tahun dan dalam kondisi sehat. Setiap wilayah mendapat kuota yang berbeda. Lingkungan St Theresia terletak di Wilayah II yang memperoleh kuota sebanya 160 orang untuk setiap perayaan. Jadi, jatah umat yang dapat mengikuti perayaan dari Lingkungan St Theresia adalah sekitar 17 orang saja. Umat Santher harus mendaftarkan diri untuk Minggu Palma sebelum 25 Maret 2021. Sedangkan pendaftaran untuk Trihari Suci dan Minggu Paskah dilakukan paling lambat pada Minggu 28 Maret 2021. Panitia Pekan Suci Paroki menegaskan bahwa kehadiran umat dalam Perayaan Pekan Suci tanpa pendaftaran akan ditolak. Umat yang dapat hadir tetap harus mengikuti protap yang telah disiapkan oleh Panitia.

Sementara itu, umat di bawah usia 15 tahun dan di atas 60 tahun serta umat lain yang berhalangan atau tidak memperoleh kuota dapat mengikuti perayaan-perayaan Pekan Suci yang disiarkan secara live streaming dengan link yang disiapkan oleh Paroki. Dengan demikian umat dapat merayakan misteri-misteri Pekan Suci bersama keluarga masing-masing. Semoga semua dapat berjalan baik agar umat memperoleh buah-buah perayaan Pekan Suci.

Thursday 11 March 2021

TALKSHOW - BEDAH BUKU KARYA MGR PASKALIS BRUNO SYUKUR OFM

 

Digiteam (Seksi Kepemudaan, Seksi Komsos dan Seksi Kitab Suci)  Paroki BMV Katedral Bogor mengusung acara “Talkshow - Bedah Buku karya Mgr. Paskalis B. Syukur OFM”. Acara ini dilaksanakan secara online via Zoom pada hari Kamis, 11 Maret 2021 pk. 15.00-18.00 WIB.


Buku yang didiskusikan dalam talkshow ini berjudul “Surat-Surat Yesus dari Nazaret.” Buku ini disadur dari buku asli berjudul The Jesus Letters (dalam bahasa Inggris) karangan Pater Antonio Maria Rosales OFM. Buku ini berisikan 65 surat imajinatif dari Yesus, yang mengungkapkan pikiran, perasaan, harapan, untuk orangtua angkat-Nya (Maria dan Yosep), para murid-Nya, sepupu-Nya, sahabat-sahabat perempuan-Nya, musuh-musuh-Nya, orang-orang yang bertobat dan untuk siapa pun yang membaca buku ini. Semua ditulis berdasarkan inspirasi dari sabda Yesus dalam kitab-kitab Injil, peristiwa-peristiwa yang berdasarkan Injil, tradisi dan kesalehan rakyat. Surat-surat dalam buku ini tidak melulu suatu karya fiksi sejarah, melainkan unsure teologis juga tersirat kuat di dalamnya.

Meskipun kegiatan ini merupakan program kerja Paroki Katedral Bogor, panita juga mengundang umat paroki-paroki lain untuk ikut serta. Sekitar 600 orang mendaftarkan diri untuk talkshow ini. Kurang lebih10 peserta dari Paroki St Ignatius Loyola Semplak (termasuk 3 orang dari Lingkungan St Theresia) mengikuti kegiatan ini.  

Monday 8 March 2021

KEGIATAN UMAT ST. THERESIA SELAMA MASA PRAPASKAH 2021(2)

 
AMPLOP TABUNGAN PEMBANGUNAN  PAROKI IGLO DAN  AMPLOP APP 2021
 
Selama masa Prapaskah, umat St Theresia juga mengumpulkan dana untuk kegiatan APP Keuskupan dan Paroki. Di samping itu, umat St Theresia juga melanjutkan mengumpulkan dana atau kegiatan menabung bagi pembangunan gedung dan sarana gereja. Amplop Tabungan Paroki diserahkan ke bendahara lingkungan paling lambat 14 Maret 2021, sedangkan  Amplop APP 2021 (warna merah dan biru) diserahkan ke bendahara lingkungan paling lambat 21 Maret 2021.
 
JADWAL PENGAKUAN DOSA GEREJA ST. IGLO - SEMPLAK
 
Panitia Paskah 2021 menginformasikan bahwa pada masa Prapaskah ini umat dapat menerima Sakramen Tobat secara langsung dari imam. Berikut Informasi Jadwal Pengakuan Dosa di Gereja St. Iglo Semplak:Senin, 15 Maret 2021 sampai dengan Jumat, 26 Maret 2021 setiap hari kecuali hari Minggu. Umat dapat menerima Sakramen Tobat pada pagi hari pukul 08.00-10.00 WIB atau pada sore hari pada pukul 17.00 -19.00 WIB. Umat yang akan datang ke Gereja untuk Pengakuan Dosa dimohon terlebih dahulu untuk menghubungi Pastor Paroki (Romo Anton) melalui nomor WhatsApp beliau untuk menginformasikan hari dan waktu.
 
TUGAS TTK, PARKIR & KOR PEKAN SUCI 2021
Umat Santher mendapatkan tugas untuk TTK dan parkir pada:
- Misa Kamis Putih tanggal 1 April 2021, jam 18.00
- Ibadat Jum'at Agung tanggal 2 April 2021, jam 15.00
Untuk setiap misa tersebut dibutuhkan 2 - 4 orang untuk bertugas.
Lingkungan St Theresia juga bertugas untuk kor pada Ibadat Jumat Agung, Jumat 2 April 2021. Diperlukan 4 penyanyi, 1 dirigen, 1 pengiring dan 1 pemazmur, lengkap dengan masker dan hand sanitizer sesuai protokol kesehatan.
 
MISA HARIAN
Setiap pagi (hari Senin s.d. Jumat) pada pukul 06.30 Gereja juga mengadakan misa onsite. Umat dapat mengikuti misa pagi tanpa melakukan pendaftaran namun dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan seperti mengenakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan mencegah kerumuman di area gereja.