Monday 25 March 2019

TUGAS SEKSI PENGEMBANGAN SOSIAL EKONOMI (PSE) LINGKUNGAN SANTA THERESIA BOGOR RAYA PERMAI

Selain Seksi Liturgi Lingkungan, Seksi PSE atau Pengembangan Sosial Ekonomi Lingkungan memegang peranan strategis dalam lingkungan.

Berikut ini adalah tugas-tugas Seksi Pengembangan Sosial Ekonomi (PSE) Lingkungan St Theresia (Santher) Bogor Raya Permai Paroki St Ignatius Loyola Semplak Keuskupan Bogor.


  • Membantu Ketua Lingkungan dalam menangani semua kegiatan yang bersangkutan dengan kehidupan sosial ekonomi umat lingkungan
  • Bekerja sama dengan dan membantu Seksi PSE Paroki dalam menjalankan program-program Paroki di bidang PSE di tingkat lingkungan
  • Menghadiri pertemuan-pertemuan tingkat Paroki yang diselenggarakan oleh Seksi PSE Paroki dan membagikan hasil pertemuan kepada umat melalui pertemuan atau lewat media lainnya.
  • Melakukan koordinasi pelaksanaan pertemuan-pertemuan AAP dan APP,
  • dan menangani para fasilitator/pemandu pertemuan AAP dan APP
  • Membantu Ketua Lingkungan menangani Kardiwilasa dan administrasi pemulasaraan jenazah dalam peristiwa kematian
  • Melakukan pendataan keadaan sosial ekonomi umat
  • Mengajak dan melakukan koordinasi dengan umat untuk melakukan aksi sosial dalam membantu warga yang memerlukan bantuan pada saat-saat sulit (misalnya karena bencana, kematian, sakit keras, kebanjiran, dll.) khususnya di lingkungan, wilayah dan paroki
  • Melakukan aksi sosial bagi warga perumahan atau warga masyarakat umum non-Katolik (misalnya bantuan sembako saat Idul Fitri atau Hari Kemerdekaan RI, kegiatan donor darah, dll.)
  • Mendorong umat untuk terlibat dalam kegiatan bank sampah, penghijauan, penanaman pohon, kebersihan lingkungan, pengurangan penggunaan plastik, dll.
  • Mendorong umat untuk menabung lewat koperasi/Credit Union
  • Membantu warga yang memerlukan informasi tentang lowongan kerja, pelatihan-pelatihan kewirausahaan, BLK, dll.

No comments: